Discover and read the best of Twitter Threads about #KampungAkuarium

Most recents (16)

First day of International #FieldSchool @ #KampungAkuarium: Layers of Memories & Our Common History.

First presentation is a critical view on cultural landscape and the shifting in heritage discourse from Prof Kiyoko Kanki.

Now, kampung coordinator is giving a welcome remark. ImageImageImage
Participants from #KampungAkuarium. Image
Nice quotable conclusion from @HirotoOta_JP presentation: "you can learn kampung from books, but more importantly you have to learn from the people, because they are the one who make the actual landscape through self-organizing & their collective homesphere." Image
Read 6 tweets
Mengundang kepada penggiat komunitas, penggerak museum, mahasiswa, arsitek muda, pelaku pariwisata dan industri kreatif untuk menjadi peserta pada International #FieldSchool 3: Layers of Memories, Our Common History.
Daftar di: tiny.cc/fieldschool3
#KampungAkuarium ImageImage
Apa saja acaranya? ImageImageImageImage
Apakah ada biaya? Ya ada, tapi semua uang registrasi akan diberikan kepada Koperasi Aquarium Bangkit Mandiri sebagai donasi kepada #KampungAkuarium, terutama di saat mereka sedang memindahkan shelter mereka utk memulai pembangunan kembali.
Read 3 tweets
Saya sebetulnya menunggu kritik dari proses #kampungakuarium.
Tp saya tidak menerima kritik yg tanpa dasar spt yg digaungkan di bawah.
Nirwono Yoga adalah orang lansekap. Tapi dimana dia saat sebagian zonasi hijau GBK diputihkan via Pergub di era Djarot bahkan melanggar Perda?
Dimana juga Nirwono Yoga saat kawasan lindung di Kamal Jakarta Utara diubah menjadi B7 melalui Perpres Jabodetabekpunjur terkini?

Minimal serendah2nya iman saya, masih bikin konpers sama teman2...

40% dr lahan di #KampungAkuarium akan berupa ruang terbuka hijau, mulai dr kebun sayur, hingga taman komunitas & jalur hijau.

Jadi masalahnya apa sih?
Peruntukan sesuai Perda RDTR.
Mengikuti bbg sidang TSP & TACB krn Kawasan CB.
Eskavasi krn Kawasan CB.

Masalah loe tuh apa?
Read 3 tweets
Terkait #KampungAkuarium, berbagai media bertanya kpd 1 ahli yg bernama Nirwono Yoga. Entah itu @korantempo @TirtoID hingga Antara dan Poskota.
Dia mengklaim #KampungAkuarium melanggar tata ruang. Namun tidak satupun media bertanya, "memang tata ruang disitu apa pak?" Image
Serius media @korantempo @TirtoID dll, ada banyak ahli beneran yg benar tahu soal Perda RDTR 1/2014 DKI Jakarta.
Kalian ini pas cari narsum itu ngetes mrk dulu gak sih?

Saya sih jk tdk kuasai ilmu atau ikuti berita yg ditnykan wartawan, sll jawab tegas: "maaf saya tdk tahu."
Dan tata ruang DKI dari jaman Pak Basuki sdh bs dicek langsung di smartcity.jakarta.go.id
Dan sjk jmn Gubernur skrg, versi GIS yg lebih akurat bisa dilihat di jakartasatu.jakarta.go.id

Kalian para media bisa luangkan waktu 5 menit utk cek apa benar klaim2 narsum kalian itu!
Read 3 tweets
Selamat Kota Lama Semarang atas status Kawasan Cagar Budaya Nasional. Wah tanda2nya, 1 Feb 2021 giliran dossiers Kota Lama Semarang nih yg dikirim ke UNESCO.

Sekalian saya jelaskan apa itu Kawasan Cagar Budaya? Boleh gak ada permukiman di KCB? Dan Kotatua gimana? Kp Akuarium?
Kawasan Cagar Budaya adlh satuan ruang geografis dmn tdpt bbrp Situs Cagar Budaya (saya lupa minimalnya berapa) dan/atau memiliki pola dan tata ruang khas.

Nah utk Kota Lama Semarang memenuhi keduanya:
Ada permukiman KAMPUNG & distrik Kolonial.
Iya, Kampung jadi KCB Nasional! Image
Nah itu sudah menjawab ya, penetapan suatu Kawasan Cagar Budaya tidak berarti melarang permukiman di kawasan tersebut. Salah kaprah dan salah besar.
UU Cagar Budaya TIDAK mengatur kegiatan dan tata ruang, dia mengatur kegiatan perlindungan dan pelestarian.
Read 17 tweets
gimana bisa pak ahok katakan tak megizinkan adanya pemukiman di #kampungakuarium krn wilayah itu didesain untuk lokasi pelestarian cagar budaya, sementara saat bpk menggusur kampung akuarium ikut juga bpk gusur bagian bastion zeeburg, situs sejarah sisa tembok batavia abad 17?
ini salahsatu media yg beritakan selain warga #KampungAkuarium ikut pula jd korban penggusuran situs sejarah yg oleh sejarawan kota tua jakarta, adolf heuken, diharap "moga-moga sisa terakhir tembok kota dari abad ke-17 ini tak jadi korban pembangunan"

idntimes.com/news/indonesia…
saya juga ikut bicara menanggapi situs sejarah yg ikut digusur ahok: "tidak ada penyesalan, atau permohonan maaf ahok melanggar undang-undang cagar budaya. Bahkan, dengan mudahnya mengatakan akan dibangun ulang yang lebih bagus"

republika.co.id/berita/oisfqy3…
Read 4 tweets
Tyt tdk cuma anggota DPRD, dosen di universitas yg dikutip korantempo, bahkan mantan Gubernur DKI pun tdk akrab dgn tabel ITBX Perda 1/2014.
Duh Pak, pdhal Perdanya disahkan pas masa jabatan sbg WaGub. Memang sih sosialisasi Perdanya buruk, tp masak bapak juga ...
Sedih akutu.
Ketika Mantan Gubernur DKI juga gak akrab sama Rencana Detil Tata Ruang DKI, ya aku angkat tangan deh ...

Warga DKI, yuk kenali tabel ITBX ( Kegiatan diIjinkan, Terbatas, Bersyarat, X dilarang) yang ada dalam Lampiran Perda RDTR 1/2014.

jakarta.go.id/dokumen/berkas…
Cara bacanya gimana untuk #KampungAkuarium?

Cek peta RDTR atau cek Ketetapan Rencana Kota di bawah.
Oh, P3 (pemerintah daerah).
Cek ke tabel ITBX, ohhhh Kegiatan pada P3 apa saja ... oh Rumah Susun Umum boleh bersyarat, toh ... ya penuhi syaratnya. ImageImage
Read 7 tweets
Ada yg thy soal pembiayaan Kampung Susun Akuarium.
Itu dr Kewajiban SP3L Developer atau Ijin Lokasi. Dan itu bkn hal baru, sdh ada sjk 1990. Bangun rusunawa jd salah satu kewajibannya.
Tp byk yg mangkir, bahkan dulu ada Wagub yg janji nagih utang2 rusun.

republika.co.id/berita/nasiona…
Salah satu pembicaraan yg muncul dari sekian byk opsi pembiayaan adalah pakai Kompensasi KLB.
Tim kerja warga #KampungAkuarium rada sungkan dgn opsi itu, krn tahu posisi Rujak thdp kritik Kompensasi Pelanggaran (eh Pelampauan) KLB.
Dan praktek begini juga biasa. Di NYC istilahnya (mandatory) inclusionary zoning. Hny bedanya, unit rusun publiknya bisa dibangun di tempat yg sama dgn lokasi proyek.

Nah jeleknya versi Jakarta, bisa dibangun tempat lain. Dan developer sering ngeluh: “tanahnya susah”.
Read 7 tweets
Saya akan twit soal proses perencanaan dan pembangunan #KampungAkuarium. Prosesnya mengikuti betul peraturan dari pemerintah, yg memang panjang dan bikin frustasi bagi orang2 yg mengikuti dengan benar tanpa potong kompas.
Sama seperti semua orang yg hendak membangun baru, maka #KampungAkuarium mengajukan KRK kepada Dinas PTSP. Dan itu keluar bulan Mei 2019.

Sblmnya desain sdh dibuat berdasarkan Peta Operasional RDTR 1:5000 namun tetap perlu ada penyesuaian.

Jadi ada revisi lagi pada desain.
KRK menjelaskan zonasi, kegiatan, intensitas ruang. Ini adalah prasyarat untuk membuat IMB. Dan ini adalah acuan lebih detil bagi arsitek perencana, selain berbagai Pergub soal tata bangunan.

Terlihat zonasi: P3 (pemerintahan daerah) dan ada kode g (kawasan pelestarian).
Read 16 tweets
Makan siang sambil twit soal hunian sementara/#shelter #KampungAkuarium

Setelah #penggusuranpaksa 11 April 2016, warga tercerai berai. Ada yg jauh hari menerima rusunawa, ada yg pulang kampung, namun yg mayoritas memilih bertahan. Ada yg tinggal di perahu dan mesjid Luar Batang.
Setelah alat berat DKI dan posko 3 pilar (satpol, polisi dan militer) pergi dari sekitaran Museum Bahari, satu persatu keluarga #KampungAkuarium kembali dan membangun puing2 itu dan ada yg sumbang tenda.

Selama hampir 2 th mrk tinggal dlm kondisi menyedihkan.
Sebelum ada yg "mainsplaining" dan "patronizing" dengan bilang "kok kalian tidak bujuk mereka terima rusun?", keputusan yg bertahan #KampungAkuarium adlh keputusan terbaik menurut mereka. Strategis krn mrk sdg menggugat, tak mungkin pindahkan anak sekolah, dan krn pekerjaan, dll.
Read 14 tweets
Selamat pagi!

Sudah selesai belum nih Upacara Bendera nya? Di kampung kamu ada upacara bendera juga kah? Dilanjut lomba?

Saya mau cerita sedikit kegiatan #KampungAkuarium di #17Agustus.

Di 2017 dan 2018, selain upacara dan lomba, ada kegiatan keseniannya!
Ini kegiatan upacara di pagi hari, saat itu 17 Agustus 2018 dan #KampungAkuarium.

Wah kudu cerita juga nih soal pembangunan shelter. Kalau diingat2 banyak momen bikin hati sesak dan patah hati. Sekaligus kagum sama ketabahan warga.
Untuk 17 Agustus 2017, #KampungAkuarium berkolaborasi bareng seniman Jepang @JunKitazawa & @RujakRCUS membuat #LombaRumahIdeal.

Saat itu mereka masih tinggal di atas #puing dan kenangan #penggusuranpaksa masih kental banget. Dan terrefleksi di lomba ini. Image
Read 15 tweets
Selamat pagi! Hari ini adalah hari spesial untuk #KampungAkuarium, tak hanya untuk #Kemerdekaaan #17Agustusan saja.

Pagi ini saya akan berbagi soal sebagian upaya #advokasi warga #KampungAkuarium bersama dgn berbagai pihak dlm memperjuangkan hak atas hunian layak.
Dari sisi #KampungAkuarium tentu “tdk cuma bikin desain”. Hak Asasi atas hunian layak, walau sdh diratifikasi oleh +62 di 2005, bukan hal yg populer baik di pemerintah maupun masyarakat umum. Sering loh jika ada pengggusuran paksa maka yg komen2 keluar: “tanahnya punya siapa?”
#KampungAkuarium via @JRMK_Jakarta tergabung dlm jaringan regional Asia Tenggara: LOCOA jg mengadvokasi yg hak atas hunian layak & tanah. Salah satu dr fokus @RujakRCUS adlh Hak atas Hunian Layak. Tak hny sekadar tolak penggusuran paksa, tp bgmn memastikan hunian layak terpenuhi.
Read 10 tweets
Lanjut cerita soal perjuangan #KampungAkuarium bangkit pasca #penggusuranpaksa.

Sekitar 4 bulan pasca digusur, bareng arsitek & perencana @RujakRCUS, Andesh dan Anin, warga yg bertahan juga melakukan advokasi melalui desain. Bahwa keberadaan kampung pun bisa sesuai dengan RDTR.
Ini desain perdana Andesh bareng warga Kampung Akuarium yg bertahan di lokasi.

Di akhir 2016 dan jelang Pilkada DKI, desain ini mendadak populer ...
Ternyata selidik punya selidik, ada akun sosmed parpol yg ngupload tanpa bilang-bilang, apalagi minta ijin #ehh ... Image
Dan memang Pilkada DKI membalikkan nasib #KampungAkuarium. Akhirnya warga tergusur dan kaum miskin punya kesempatan.
Ekspresi mereka saat Pilkada tergambar disini.

Read 16 tweets
Pasca #penggusuranpaksa, berbagai jalan & advokasi ditempuh warga #KampungAkuarium. Ada gugatan hukum, demo, kesenian, minta ubah tata ruang, buat desain mandiri, dll.

Upaya itu tmsk bareng2 bikin #kontrakpolitik dgn salah satu kandidat Gubernur DKI. Saat itu Maret 2017.
Pilkada DKI 2017 dimanfaatkan berbagai kelompok rakyat miskin untuk mengubah nasib mereka. Stlh didera ratusan #penggusuranpaksa & ancaman penggusuran dr 2014-2016, tak heran byk kelompok miskin organisir dirinya.

Tmsk #KampungAkuarium melalui @JRMK_Jakarta @urbanpoor
Ada bbrp pembahasan #KontrakPolitik. Salah satunya di Mushola Al-Jihad #KampungAkuarium.

Sblm #PenggusuranPaksa, nama mushola Al Ikhlas. Dibuldozer, lalu dibangun lg dgn nama Al-Jihad.

Pertemuan di mushola epic bg saya. Bertemu seluruh perwakilan kampung yg akan ikut kontrak. Image
Read 5 tweets
Jelang 17 Agustus 2020, saya dan @RujakRCUS akan bareng2 menceritakan soal perjalanan perjuangan #KampungAkuarium yang bangkit dari #penggusuranpaksa di 11 April 2016 hingga 17 Agustus nanti dan esok dalam memperjuangkan hak asasi atas hunian layak.
Bertahan dan Berjuang, jelang 1 tahun #penggusuranpaksa #KampungAkuarium di Maret 2017.

#KampungAkuarium terlibat dalam penyusunan #kontrakpolitik dgn salah satu kandidat Gubernur.

Read 9 tweets
11 April 2016.
Saya menyaksikan #penggusuranpaksa ketiga dlm skala cukup besar di DKI, setelah Kampung Pulo (2015), Kalijodo (2016) dan kini #KampungAkuarium.
Saat tiba di dekat Museum Bahari, tidak bisa masuk lagi ke dalam. Namun terdengar sayup2 keributan dari dalam. ImageImage
Malam sebelumnya & subuh 11 April 2016, jurnalis senior Ahmad Taufik (alm) beri update di lapangan.

Dan dlm sekejap di hari sama, #KampungAkuarium, tepi kali, kios2 depan Museum Bahari rata tanah. Di Akuarium, 240 bangunan rata, dan 500 keluarga kehilangan rumah seketika. Image
Tepat seminggu kemudian saya kembali ke #KampungAkuarium. Luluh lantak penuh puing seakan hidup orang turun temurun tidak ada artinya. Masih ada alat berat beroperasi, entah mengais apa. ImageImageImageImage
Read 9 tweets

Related hashtags

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!